TOP

Memanjakan Diri di Alaya Resort Ubud

Menawarkan 60 kamar yang menyatu dengan persawahan sekitarnya yang berpadu dengan detail seni karya seniman setempat, Alaya Resort Ubud seolah ingin mengembalikan reputasi Ubud sebagai kampung yang selama ini dihuni seniman terbaik di Bali.

Eksterior bangunan tempat ini – yang tidak tampak dari jalan – adalah aksen susunan bilah bambu yang tak hanya membuat tampilan lebih eksotis, tapi juga berfungsi menangkal sinar matahari untuk masuk ruangan sehingga teras dan ruangan selalu sejuk. Pintu-pintu di setiap kamar pun dirancang dengan detail dengan tekstur mirip rumah lebah, yaitu tidak rata dan dipahat dengan bentuk bulatan besar-besar.

Tipe kamar yang ditawarkan adalah Deluxe dan Alaya Room. Keduanya memiliki luas yang sama, yaitu 50 meter persegi, dan sama-sama memiliki teras dengan meja, kursi dan sofa untuk menikmati pemandangan sawah di sekitarnya. Perbedaannya pada detail interior dan kamar mandi, di mana di Alaya Room dirancang dengan lebih mewah dengan menggunakan elemen dekorasi khas Bali.

novani nugrahani 1

Menghabiskan Waktu di Luar Kamar

Bila lapar, Alaya Resort Ubud juga memiliki restoran bernama Petani yang menyajikan aneka hidangan Indonesia dan internasional. Menggunakan bahan-bahan lokal terbaik, Petani Restaurant merayakan keragaman masakan Indonesia, selain di sinilah pula para tamu menikmati sarapan mereka yang melimpah dari pukul 07:00 hingga 11:00 selama menginap di Alaya Resort Ubud.

novani nugrahani 2

Kolam renang utama Alaya Resort Ubud didesain secara eksklusif oleh Grounds Kent Architects sebagai ungkapan penghormatan terhadap semangat berkesenian para seniman setempat. Berbentuk memanjang dengan liukan yang mengingatkan akan sungai-sungai yang membelah topografi Ubud yang berbukit, kolam renang ini pun dihiasi dengan jembatan bambu yang menghubungkan kedua sisi area kolam yang berhiaskan batu alam yang asri.

Tak jauh dari kolam renang terdapat Dala Spa yang telah memenangkan berbagai penghargaan bergengsi dan terdiri dari enam kamar perawatan yang dikelilingi taman dan berlatarkan sungai. Dala Spa menawarkan berbagai perawatan tubuh yang inovatif dan salah satunya adalah Manis Klepon.