6 Destinasi Menarik Saat Liburan di Makassar
FORT ROTTERDAM
Tempat ini tak pernah sepi dari warga setempat karena memang beberapa kali pun ke Makassar, bila tak sedang dikejar waktu, memang menyenangkan duduk-duduk di pelatarannya yang kerap disapu angin pantai sepoi-sepoi. Di kompleks ini terdapat kompleks ini terdapat museum pertama di Sulawesi bernama Museum La Galigo. Terdapat juga Fort Rotterdam Art Gallery yang memajang berbagai karya seniman setempat.
JALAN SOMBA OPU
Tak jauh dari Fort Rotterdam, terdapat Jalan Somba Opu yang merupakan pusat oleh-oleh berbagai produk khas Sulawesi Selatan. Jalan yang merupakan kawasan pecinan dengan deretan toko emas ini kini berdampingan dengan berbagai toko suvenir yang menjual berbagai kerajinan maupun makanan khas. Walaupun banyak memberlakukan harga pas, namun untuk pembelian dalam jumlah banyak dapat melakukan tawar-menawar.
PANTAI AKKARENA
Sebagai kota pesisir, Makassar menyediakan beberapa alternatif pantai, seperti Pantai Akkarena yang berlokasi sekitar tiga kilometer dari pantai Losari. Banyak yang mengatakan kalau pantai ini dapat dipadankan dengan Pantai Kuta di Bali berkat pemandangan matahari terbenamnya yang sama-sama spektakuler. Kelebihan pantai ini adalah terdapat daerah untuk berenang dan jalan-jalan. Tidak seperti Losari yang hanya berupa anjungan.
MALINO
Dengan perjalanan selama dua jam ke arah selatan Makassar atau sekitar 90 kilometer menuju kaki Gunung Bawakaraeng yang dianggap keramat, kota mungil yang dikelilingi bukit ini masih kerap berkabut. Menawarkan hutan wisata yang didominasi hutan pinus, Malino yang terletak di Kabupaten Gowa ini merupakan tempat peristirahatan favorit warga Belanda di zaman kolonial.
SAMALONA DAN BADI
Tak jauh dari Makassar, Pulau Samalona adalah destinasi wisata bahari yang banyak dipilih untuk bersantai di hamparan pasir putih dan perairannya yang bening. Pulau mungil seluas dua hektar yang memiliki beberapa penginapan dan warung ini hanya berjarak dua kilometer dari Makassar. Untuk mencapainya dapat menyewa kapal motor dari dermaga Kayu Bangkoa di seberang Fort Rotterdam. Bila ingin menikmati taman lautnya, penduduk setempat menyediakan peralatan diving dan snorkeling untuk disewa. Tak jauh dari Samalona, Pulau Badi juga sering dikunjungi para pecinta scuba diving di Makassar.
BANTIMURUNG
Terletak sekitar50 kilometer dari Makassar, air terjun di kawsasan Taman Nasional Bantimurung-Bulusaraung ini menjadi tempat favorit bagi warga Makassar untuk berakhir pekan. Sekitar 800 meter dari air terjun terdapat Goa Batu Bantimurung yang terhubung dengan tangga beton setinggi 10 meter. Di pintu gua, warga setempat menyewakan petromaks dan senter untuk memasuki gua yang dihiasi stalaktit dan stalagmit indah.