TOP

Menikah di Tepi Pantai Bersama Manathai

MANATHAI Hotels and Resorts menawarkan paket pernikahan tak terlupakan bagi pasangan yang ingin menggelar saat istimewa itu di tepi pantai. Mereka dapat memilih antara MANATHAI Koh Samui dan MANATHAI Khao Lak, yang keduanya memang terkenal sebagai properti  di tepi pantai yang indah. MANATHAI Koh Samui berada di sisi timur Pantai Lamai yang ternama, sedangkan MANATHAI Khao Lak berada di sisi barat Pantai Bangsak di Provinsi Phang Nga dan terkenal akan pemandangan matahari terbenamnya memukau.

Lengkap dan Flesibel

Kedua properti tersebut memang lokasi impian untuk menggelar pernikahan. Tim dekorasi biasanya akan membuat jalur pengantin masuk area venue dari pasir, di mana jalur tersebut akan mengarah ke altar berhiaskan aneka bunga. Jalur pasir tersebut juga akan dipenuhi kelopak melati dan peoni merah muda, sementara setiap kursi yang diduduki para tamu pun tak kalah dihias dengan bunga-bunga segar. Pasangan dapat saling mengucapkan janji di bawah pohon yang teduh (jika acara di pagi atau siang hari), atau di sisi pantai yang pemandangan matahari terbenamnya terbaik (jika memilih acara di sore hari).

Paket pernikahan MANATHAI juga termasuk acara istimewa agar semakin berkesan bagi penganti maupun para tamu yang hadir, seperti ketika matahari terbenam di Khao Lak, pengantin dapat melepaskan lampion sebagai simbol harapan dan impian yang akan terbang perlahan ditiup angin ke arah Laut Andaman. Sedangkan di Koh Samui, gelaran pernikahan juga dapat diramaikan oleh kembang api dan pertunjukan tarian tradisional. Pasangan yang menginginkan perayaan lebih intim tanpa hingar bingar juga dapat memesan paket makan malam yang ditemani cahaya lilin dengan meja yang digelar di pasir.

“Kami memanfaatkan kecantikan alam Koh Samui untuk memberikan para pasangan momen pernikahan yang berkesan,” ujar Natalie Kamolwattanasoontorn, General Manager, MANATHAI Koh Samui. “Baik pasangan yang menginginkan perayaan intim yang sederhana hingga perayaan besar-besaran yang glamor, tim kami siap mewujudkannya.” John Gill, General Manager, MANATHAI Khao Lak, menyetujui hal tersebut. “Tak ada yang lebih berkesan dari saling mengucap janji berlatarkan Laut Andaman.”

Paket pernikahan MANATHAI ini termasuk fotografer dan videografer, serta kamar istimewa untuk berbulan madu. Dengan begitu, setelah perayaan pernikahan usai, mereka tak perlu berpindah tempat untuk memulai bulan madu. Selain pernikahan ala Barat, MANATHAI Koh Samui juga menyediakan pernikahan ala tradisional Thailand. Untuk keterangan lebih lanjut, kunjungi manathai.com.