TOP

Makan Sepuasnya di Hari Jumat

OLYMPUS DIGITAL CAMERAJumat di Jakarta memang memiliki dua sisi. Pertama, inilah hari di mana tidak perlu terburu-buru pulang karena keesokannya akhir pekan. Kedua, karena akhir pekan itulah, maka orang berbondong-bondong menuju tempat hangout sehingga meninggalkan kemacetan parah di hampir semua ruas jalan, terutama menjelang sore hingga lewat tengah malam.

The Media Hotel & Towers punya siasat jitu untuk menghindari kemacetan berkepanjangan, yaitu untuk menawarkan tempat bersantai yang elegan sambil menunggu kemacetan mereda. BBQ Skylight Dinner, sebuah promo khusus di hari Jumat dari The Breeze Café yang terletak di lantai enam The Media Hotel & Towers menawarkan paket makan malam dengan menu barbeque. Jika biasanya makan malam berada di sebuah ruangan tertutup, karena berkonsep barbeque, BBQ Skylight Dinner membawa tamunya ke nuansa outdoor di pool side dengan pemandangan malam hari Jakarta yang gemerlap.

 

Santai dan Romantis

Karena promo ini hanya berlangsung setiap Jumat, Chef Arif Hermawan dari The Breeze Café juga tak ingin sekadar menghadirkan aneka menu bakar, tapi juga suasana romantis untuk seluruh tamunya, sehingga ruang terbuka di sekitarnya dipercantik lampu-lampu yang temaram. Nama The Breeze Café pun terinspirasi dari hembusan angin lembut yang selalu terasa saat berada di restoran ini.

Menu barbeque yang ditampilkan cukup beragam, seperti jagung manis, iga bakar, daging sapi, sate kambing, sate barbeque sosis, dan hidangan laut. Hampir semua menu yang disajikan di sini memakai bahan lokal.

 

Aneka Saus

Chef Arif Hermawan memberikan kejutan untuk pilihan saus barbeque. Selain saus barbeque standar, tersedia pula saus Calypso, lada hitam, Sambal Matah dari Bali, dan gravy yang diramu dari tulang sapi. Inovasi ini dihadirkan oleh Chef Arif Hermawan karena ia melihat pentingnya menghadirkan unsur lokal pada hidangan utama yang merupakan menu Barat. Terpilihnya sambal matah yang terbuat dari daun serai, bawang putih, cabai, terasi, dan daun jeruk yang disiram minyak kelapa panas ini dianggap cocok dengan berbagai hidangan laut yang dihadirkan. Chef Arif Hermawan juga membuat sendiri saus gravy berbahan dasar tulang sapi yang dibakar hingga hangus dan dicampur dengan bawang bombai, bawang putih, daun bawang, dan tomat, kemudian ditambahkan tepung agar mengental dan red wine untuk menambah cita rasa sekaligus mengangkat kerak saat daging dimasak.

 

Hadir Sepanjang Tahun.

BBQ Skylight Dinner akan terus hadir setiap Jumat sepanjang tahun 2014. Seharga Rp 250.000 per orang, aneka menu barbeque bisa disantap sepuasnya. Selain hidangan barbeque, Chef Arif Hermawan juga menghadirkan pilihan menu a la carte kebanggaan The Breeze Café, seperti Bebek Goreng Sambal Penyet sebagai ikon menu yang paling disukai, sop buntut, dan Nasi Goreng Media Style (nasi goreng kampung, ayam kampung, dan telur) yang istimewa.

 

The Breeze Café
Lt. 6 The Media Hotel & Tower Jalan Gunung Sahari Raya 3
T. 021-6263001
Buka pukul 18:00-22:00