TOP

Menikmati Victoria Bagai Kontestan MasterChef

MasterChef Australia kembali hadir dan untuk kesembilan kalinya, kontestan pun kali ini diajak menghabiskan satu minggu seru penuh petualangan kuliner di Victoria bersama Heston Blumenthal, seorang koki ternama asal Inggris sekaligus pemilik restoran The Fat Duck di Berkshire yang berada di peringkat pertama World’s Best Restaurant pada 2005. Dari Melbourne, Heston mengajak para kontestan MasterChef mengunjungi Swan Hill dan Murray di sekitar Mildura yang melimpah kekayaan alamnya sehingga dijuluki Food Bowl. Selain itu, kontestan juga mengunjungi Brim di kawasan Wimmera-Mallee yang merupakan pengasil gandum dan kawasan gourmet di Mornington Peninsula.

“Saya sering berada di Melbourne dan tentu saja senang sekali mendapat kesempatan untuk menjejalahi negara bagian yang kekayaan alamnya melimpah ini. Selain bahan makanan musiman, yang tak kalah membuat saya kagum adalah semangat berwirausaha para warganya, di mana hal ini tercermin dalam berbagai restoran berkonsep unik yang bermunculan di kota ini,” ujar Heston.

Ingin menjelajahi Victoria seperti yang dikunjungi para kontestan MasterChef? Berikut beberapa tempat yang direkomendasikan.

  • Perkebunan Anggur

Polperro Wines (polperrowines.com.au) di Mornington Peninsula menawarkan pengalaman minum anggur dengan spesialisasi mengolah varietas anggur Pinot Noir, Chardonnay, dan Pinot Gris. Selain cellar door, Polperro juga memiliki bistro dan akomodasi mewah bagi yang ingin bermalam. Perkebunan anggur lainnya di Victoria belum terlalu dikenal namun patut dikunjungi adalah Yabby Lake (yabbylake.com), Trofeo Estate (trofeoestate.com), dan Phaedrus Estate (phaedrus.com.au). Pengalaman minum anggur yang unik ditawarkan oleh Wine Food FarmGate Trail (visitmorningtonpeninsula.org). Tak hanya diajak mencicipi berbagai anggur produksi Mornington Peninsula, namun juga peserta akan mencicipi masakan khas desa nelayan dan berbelanja berbagai produk unik yang hanya dapat ditemui di kawasan tersebut, serta tentu saja, berjalan-jalan di pantai.

  • Wisata Budaya, Sejarah, dan Kuliner

Untuk merayakan kekayaan budaya dan tradisi di kawasan Wimmera-Mallee, pemerintah menggalakkan karya seni inovatif sepanjang 200 kilometer dengan melibatkan seniman jalanan ternama, sehingga terciptalah galeri luar ruang terbesar di Australia. Di kota Brim, misalnya terdapat menara penyimpanan gandum (silo) yang dilukis mural atraktif. Grampians Wine Tours (grampianswinetours.com.au) menawarkan tur kuliner sekaligus mengunjungi berbagai silo hias di kota Brim, Sheep Hills dan Rupanyup yang berangkat dari Halls Gap atau Stawell setiap Kamis, Jumat, dan Minggu. Swan Hill adalah rumah bagi kawasan pemukiman imigran dari Eropa yang pertama kali tiba di Australia, sehingga tempat ini memberikan gambaran mengenai masa lalu kawasan Murray kepada para pengunjung. Di sini, pengunjung dapat menikmati makan malam berkesan di Spoons Riverside (spoonsriverside.com.au), selain mampir ke Cactus Country (cactuscountry.com.au) yang memiliki lebih dari 4.000 spesies kaktus dan terdiri delapan trail dengan nuansa yang berbeda.

 

  • Fine Dining

Yang berjiwa petualangan dapat mendaki Gunung Arapiles untuk melihat berbagai lukisan prasejarah di batu peninggalan suku asli Australia, lalu singgah ke restoran penerima penghargaan yang berada di Royal Mail Hotel (royalmail.com.au) di Dunkeld sambil memandang hamparan Gunung Sturgeon. Mildura adalah tujuan yang populer bagi para pecinta kuliner. Bahkan restoran peraih penghargaan Stefano’s (stefano.com.au) yang berada di kota ini pun sempat memuji-muji kekayaan alam di wilayah itu. Mildura terkenal sebagai produsen anggur, bir dan gin berkualitas terbaik se-Australia. Berada di kawasan ini, jangan lewatkan Sunraysia Cellar Door (sunraysiacellardoor.com.au) dan Fossey’s Gin Elixir (fosseysgin.com.au), selain berkeliling naik houseboat ketika berlangsung festival musik Riverboats.