TOP

Garuda Indonesia Gandeng 2 Bank Terbitkan Kartu Debit

 

Garuda Indonesia bersama dengan Bank Negara Indonesia dan Bank Mandiri, pada  Kamis (25/2), di Jakarta, meluncurkan “GARUDA-BNI-Mandiri Debit Co-brand Card”. Peluncuran debit co-brand tersebut ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerjasama yang dilaksanakan oleh Direktur Utama Garuda Indonesia M. Arif Wibowo, Direktur Utama BNI Achmad Baiquni, dan Wakil Direktur Utama Bank Mandiri Sulaiman A. Arianto, serta disaksikan langsung oleh Menteri BUMN Rini Soemarno.

Menteri BUMN Rini Soemarno pada kesempatan tersebut menyambut baik dilaksanakan sinergi BUMN antara Garuda Indonesia, BNI, dan Bank Mandiri. Sinergi BUMN tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat terbaik untuk BUMN dan negara, sekaligus mendukung visi strategik BUMN sebagai pilar ekonomi negara.

Sementara itu, dalam sambutannya, Direktur Utama Garuda Indonesia M. Arif Wibowo, peluncuran Kartu Debit BNI Garuda dan Debit Mandiri Garuda merupakan wujud sinergi BUMN dalam rangka memberikan kenyamanan lebih terhadap para pengguna jasa Garuda Indonesia, Bank Negara Indonesia dan Bank Mandiri untuk menikmati berbagai nilai tambah layanan penerbangan dan perbankan.

foto: garuda-indonesia.com

foto: garuda-indonesia.com

Direktur Utama Bank Negara Indonesia Achmad Baiquni mengungkapkan, Kartu DEBIT BNI Garuda memiliki banyak keunggulan. Kartu DEBIT BNI Garuda merupakan kartu debit yang sekaligus memiliki fungsi uang elektronik. Nasabah BNI dan pelanggan Garuda Indonesia selain bisa melakukan berbagai transaksi perbankan di semua fasilitas BNI e-Banking (BNI ATM, BNI SMS Banking, BNI Internet Banking & BNI Mobile Banking) dan belanja di berbagai toko/merchant, nasabah juga bisa menggunakan kartu tersebut untuk membayar tiket berbagai moda transportasi utama saat ini, antara lain kereta Commuter Line Jakarta dan TransJakarta serta transaksi pembayaran belanja. Transaksi dengan Kartu Debit BNI Garuda akan memberikan manfaat berupa reward/bonus GarudaMiles mulai dari pembukaan rekening, transaksi belanja di berbagai toko/merchant, hingga pembelian tiket pesawat Garuda Indonesia di semua fasilitas BNI e-Banking dan website Garuda Indonesia. Selain itu juga disediakan cashback senilai Rp 500.000 bagi 20 nasabah dengan transaksi tertinggi setiap bulannya.