TOP

Pullman Jakarta Meriahkan Oktober

 

Oktober adalah bulan yang penuh perayaan menarik. Ikut memeriahkan suasana, Pullman Jakarta Indonesia menghadirkan beberapa program menarik selama Oktober 2015. Berikut adalah beberapa di antaranya:

Wicked Halloween
Pullman Jakarta Indonesia ikut serta dalam menyemarakkan salah satu festival liburan musim semi paling meriah, yakni Halloween. Tahun ini, sensasi Halloween akan diisi dengan berbagai promosi menarik yang cocok untuk segala usia.
Mulai 1 – 30 Oktober 2015, sejumlah kue bertemakan Halloween tersedia di Makaron Bakeshop di mana Executive Pastry Chef hotel, Chef Gerald Maridet akan menciptakan kue dan cupcakes khusus untuk memeriahkan kegembiraan Halloween. Tepat untuk menjadi bingkisan kado maupun sajian untuk pesta Halloween, kue Halloween dari Makaron Bakeshop tentu akan menjadi kejutan tersendiri untuk keluarga dan teman-teman.
Untuk para tamu yang memilih  untuk merayakan malam Halloween dengan bersantap seru bersama teman-teman. Sana Sini Restaurant menawarkan pengalaman unik dengan Halloween Dinner pada 31 Oktober 2015 dan Halloween Brunch pada 1 November 2015 di mana tamu akan dimanjakan dengan tema Halloween pada area buffet dan sederet hidangan manis dengan dekorasi khas Halloween. Harga mulai Rp 420,000 ++  per orang.
Bakery Moments
Makaron Bakeshop hadirkan “Bakery Moments Cookie Set” bagi mereka yang ingin belajar membuat kue secara cepat, mudah dan tentunya lezat serta gurih ala hotel bintang lima. Diracik dan disiapkan sendiri oleh Executive Pastry Chef hotel, Chef Gerald Maridet, Cookie set ini merupakan pedoman cara membuat kue dengan bahan-bahan dasar yang lengkap mulai dari tepung, telur, garam, gula, kacang-kacangan, stik vanilla hingga buku resep. Para tamu dapat memilih cookie set kecil sampai dengan besar mulai dari harga Rp. 50,000 ++ per boks.  Kini, para pencita kue dan baking dapat dengan mudah membuat kue tanpa harus berbelanja bahan-bahan dasar sendiri.
Bavarian Sunday Brunch
Setiap Minggu sepanjang Oktober, Sana Sini Restaurant akan membawa imajinasi bernuansa abad pertengahan Bavaria, untuk merasakan tradisi kuliner sekaligus merayakan perayaan tahunan October Fest.
Untuk tamu dengan selera makan tinggi, Sana Sini Restaurant menyediakan pilihan kuliner Bavarian mulai dari makanan pembuka, sup, makanan utama, serta makanan penutup khas Bavaria. Tamu dapat menikmati all-you-can-eatlamb knuckles yang disajikan dengan roti, kentang juga kol merah. Selain Bavarian Corner, tamu juga memiliki opsi untuk sajian lain mulai dari hidangan Barat, Jepang, Tiongkok dan Indonesia. Sembari menikmati santapan, tamu juga disuguhi penampilan live music dan games untuk si kecil. Program ini hadir setiap Minggu selama Oktober dengan harga Rp 380,000 ++ per orang.
Saturday Seafood Market Lunch
Selalu ada cara yang unik untuk merayakan datangnya akhir pekan. Sana Sini Restaurant mempersembahkan promosi terbaru “Saturday Seafood Market Lunch” yang hadir untuk menggugah selera para pencinta hidangan laut setiap Sabtu. Disiapkan oleh para ahli kuliner dengan menggunakan bahan terbaik, pecinta seafood dapat mencicipi sajian hidangan laut sepuasnya.
Para tamu akan disuguhkan dengan pilihan seafood yang beragam dan menggugah selera mulai dari udang, lobster, salmon, tuna, kerang, kaviar, cumi-cumi, scallop, dan lain-lain. Disiapkan secara segar maupun matang, setiap sajian dapat ditambahkan dengan pilihan jenis saus mulai dari yang manis, pedas maupun gurih. “Saturday Seafood Market Lunch” hadir setiap Sabtu dengan harga Rp 350,000 net per orang dan Rp 688,800 net per orang termasuk wine.