TOP

Pullman Jakarta Tawarkan Makan Siang di Ketinggian

Hotel Pullman Jakarta Indonesia kembali perkenalkan menu Sky Express Lunch yang dirancang Chef Sato Toshihiko, koki masakan Jepang yang baru di restoran Kahyangan Shabu-shabu dan Teppanyaki.

Terinspirasi oleh lokasinya yang berada di lantai 28 hingga 30 Wisma Nusantara, Kahyangan yang memiliki arti “surga” atau “langit” ini telah menjadi semacam institusi santapan khas Jepang yang mengedepankan pengalaman menyantap shabu-shabu terbaik dan juga Teppanyaki, yang ditambah dengan kreativitas dalam memasak.  Sky Express Lunch diciptakan untuk menyajikan pengalaman bersantap ketika para tamu tidak memiliki waktu yang banyak untuk makan siang yang dikompensasi dengan pengalaman bersantap siang di ketinggian gedung.

Diluncurkan pada 1 April 2016, Sky Express Lunch menghadirkan masakan Jepang terbaik yang menggunakan teknik memasak tradisional dan keberagaman bahan yang dipadukan dengan suasana gaya arsitektur kontemporer dan fasilitas canggih. Makan siang dimulai dengan salad sayuran lembut dengan custard telur dan kaviar yang disajikan dengan berbagai jenis gorengan. Hidangan utama Chef Sato antara lain Kaisen Teppanyaki, tumis salmon Norwegia, kerang dan udang yang dimasak dengan dua teknik dan dan sensasi dari saus ponzu Kahyangan yang terkenal. Pilihan lain hidangan utama adalah Gyu Mizore, daging sapi Australia dengan saus lobak ponzu. Sup Miso dan nasi akan melengkapi setiap pilihan hidangan utama. Hidangan penutup adalah es krim rasa teh hijau yang menyegarkan. Lunch set ini bisa dinikmati dengan hanya Rp 120.000,- per orang dan ditawarkan hanya pada jam 12.00 hingga 14.30 setiap harinya.

Pullman Jakarta Indonesia terletak sangat strategis di jantung keramaian Jakarta, pusat hiburan dan bisnis perdagangan. Hotel ini menawarkan destinasi makan dengan lima restoran dan bar bagi penikmat kuliner baik dari Jakarta maupun sekitarnya yang mengutamakan kualitas .

“Kahyangan sering disebut sebagai tempat ideal menjamu rekan bisnis, namun menu Sky Express Lunch memperkuat pengalaman bersantap lebih baik. Siapapun yang mengatakan makan siang cepat itu membosankan dan tidak pernah menyenangkan harus merasakan Kahyangan dan bersiaplah untuk memanjakan diri dengan pemandangan menakjubkan dan hidangan lezat,” kata Alexander Poindl, General Manager dari Pullman Jakarta Indonesia.