TOP

Ragam Kuliner Asia di Taste of Hong Kong

Didukung Standard Chartered Hong Kong, IMG kembali menyelenggarakan festival restoran premium Asia di Central Harbourfront pada 16-19 Maret 2017. Edisi kedua dari Taste of Hong Kong ini bakal lebih besar dan menarik dengan lebih banyak restoran, hidangan, dan pengalaman bagi para pengunjung untuk menikmati ragam kuliner Asia.

“Tidak perlu disangsikan lagi bagi kami bahwa Hong Kong harus menjadi tuan rumah dari Taste Festival di Asia yang pertama. Koleksi makanan yang luar biasa di kota ini telah diakui oleh dunia internasional sebagai yang terbaik di dunia,” kata Simon Wilson, Kepala IMG Kuliner Asia. Selain di Hong Kong, Taste Festival juga digelar di 22 kota, termasuk Paris, London, Roma, Dubai, Sydney, dan São Paulo.

Sebelumnya, pada 2016, Taste of Hong Kong telah menarik sekitar 15.000 pengunjung, sehingga memperkuat  status Hong Kong sebagai salah satu ibu kota kuliner dunia, serta membuktikan potensi pengalaman kuliner yang mengesankan dan pengetahuan akan masakan kelas dunia.

Nantinya, Taste of Hong Kong 2017 bakal meningkatkan standar kualitas yang lebih tinggi dengan menghadirkan berbagai pilihan kuliner favorit dan populer, memperkenalkan sejumlah koki lokal dan internasional, serta menampilkan tren penyajian yang lebih premium.

Para pengunjung juga dapat berbelanja di The Gourmet Market, belajar beberapa trik di Taste Theatre dari koki terbaik selama akhir pekan, serta bersantai dan berbaur dengan pengunjung lainnya sambil mendengarkan rangkaian hiburan pada lokasi pilihan selama festival ini berlangsung.

“Banyak klien Standard Chartered yang mengikuti festival gastronomi tersebut di tahun sebelumnya. Itu sebabnya kami ingin terus membawa pengalaman ini untuk mereka dengan kembali berkolaborasi bersama IMG,” kata Samir Subberwal, Managing Director & Head, Retail Banking, Hong Kong.

Festival ini juga bakal menghadirkan pop-up bar dengan sampanye dari Laurent-Perrier. Memperkenalkan Laurent-Perrier Brut, Cuvée Rosé Laurent-Perrier, Vintage 2006, Ultra Brut Laurent-Perrier, dan Cuvée Grand Siècle, Laurent-Perrier bakal mengadakan Champagne Pairing Masterclass dengan berbagai makanan dari restoran yang berpartisipasi di Taste of Hong Kong.

Tiket bisa dibeli melalui Ticketflap dengan harga mulai HKD 108 untuk weekdays dan HKD 138 untuk weekend, selain tersedia pula tiket VIP seharga HKD 548 untuk weekdays dan HKD 578 untuk weekend. Pemegang VIP dapat memasuki festival melalui jalur cepat, dan dengan tambahan HKD 300 akan mendapatkan tiga minuman premium gratis. Selain itu, pemegang kartu kredit Standard Chartered berhak untuk membeli tiket normal dengan harga tiket Early Bird sebesar HKD 98.