TOP

Sambut Ramadhan, Holiday Inn Kemayoran Tawarkan Paket Khusus

Holiday Inn Jakarta Kemayoran memberikan penawaran spesial bagi perusahaan yang akan menginap sekaligus melaksanakan meeting selama bulan Ramadhan berlangsung. Dimana setiap pemesanan 10 (sepuluh) kamar Deluxe seharga Rp.880.000nett per kamar per malam maka perusahaan akan mendapatkan coffee break yang terdiri dari tiga pilihan kudapan, kopi atau pun teh beserta dengan penggunaan meeting room selama dua jam secara cuma-cuma.

Penawaran spesial ini hanya berlaku hingga 16 Juli 2015 dan harga yang ditawarkan pun sudah termasuk dengan sarapan pagi atau sahur untuk dua orang, akses Wi-Fi dan bahkan late check out. Dengan penawaran spesial ini Holiday Inn Jakarta Kemayoran berharap jika berkah untuk kesuksesan bisnis Anda akan semakin berlimpah.

Bukan hanya penawaran untuk keperluan bisnis Anda, Holiday Inn Jakarta Kemayoran juga menawarkan sajian Sahur hingga berbuka puasa di Botany Restaurant.

Setiap Sahur yang dilakukan mengandung berkah dan karenanya Botany Restaurant di Holiday Inn Jakarta Kemayoran menghadirkan Sahur Buffet seharga Rp.135.000++ per orang mulai pukul 02.00 hingga 04.00 WIB dengan hidangan khas Indonesia dan Timur Tengah untuk membuat Anda tetap bersemangat selama menjalankan ibadah puasa.

Untuk berbuka Puasa , Botany Restaurant menghadirkan sajian buffet menawan nusantara dengan tajil, live cooking stations, dan aneka jajanan pasar yang mungkin jarang Anda temukan saat ini, seperti pisang bakar dan kudapan Kue Putu Mayang yang akan menggugah selera Anda saat berbuka. Buffet dimulai saat berbuka hingga pukul 21.00 WIB hanya seharga Rp.198.000++ per orang dan tersedia harga spesial bagi perusahaan ataupun grup yang ingin berbuka bersama.

Bersama Holiday Inn Jakarta Kemayoran, jadikan bulan Ramadhan Anda bulan penuh berkah dengan berbagai penawaran yang siap memanjakan Anda. Untuk informasi lebih lanjut hubungi +62 2956 8800 atau kunjungi www.holidayinn.com/jktkemayoran