TOP

Santika Kenalkan Properti Terbarunya, The Anvaya Beach Resort – Bali

Santika Indonesia Hotels and Resorts memperkenalkan The ANVAYA Beach Resort – Bali, properti terbarunya yang kini telah sepenuhnya dibuka untuk umum. Pada Jumat (11/11) The ANVAYA Beach Resort – Bali merayakan grand opening-nya setelah terlebih dahulu diresmikan pada tanggal 27 September 2016 oleh Bapak Jakob Oetama, selaku pimpinan umum Kompas Gramedia yang merupakan induk perusahaan dari Santika Indonesia Hotels and Resorts.

Pembukaan The ANVAYA Beach Resort – Bali ditandai dengan pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Dadang Rizki Ratman, Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Industri Pariwisata, yang kemudian diserahkan kepada Lilik Oetama, CEO Kompas Gramedia, lalu diserahkan kepada Helmy Shaukany, Resident Manager The ANVAYA Beach Resort – Bali, disaksikan oleh Harly Ojong, Komisaris Kompas Gramedia, Johanes Widjaja, Direktur utama PT Grahawita Santika dan Wakil Bupati Badung, I Ketut Suiasa. Acara peresmian ini secara resmi dihadiri oleh jajaran direksi Kompas Gramedia Group, jajaran direksi PT Grahawita Santika, pejabat pemerintahan dan para tamu undangan.

OLYMPUS DIGITAL CAMERA

 

Hotel bintang lima pertama

The ANVAYA Beach Resort – Bali merupakan hotel bintang lima pertama yang sepenuhnya dikelola dan dimiliki oleh Santika Indonesia Hotels and Resorts. Hotel yang terletak di Pantai Kuta ini menawarkan kemewahan terbaru melalui pelayanan dan fasilitas terbaik, variasi kamar yang beragam juga desain arsitektur dan interior yang terinspirasi dari kearifan lokal.

Hotel seluas kurang lebih empat hektar ini menawarkan 495 kamar dengan tujuh tipe yang berbeda, yaitu Deluxe Room, Premiere Room, Deluxe Suite, Premiere Suite, The Anvaya Suite, Beach Front Suite dan The Anvaya Villa. Kunyit Restaurant dan Sands Restaurant tersedia sebagai outlet sarapan dan pilihan bersantap. Wine Cellar, kolam renang, Kids Club, spa, gedung pertemuan, ballroom dan pusat kebugaran juga terdapat di hotel lokasinya hanya 15 menit berkendara dari bandara ini.

The ANVAYA Beach Resort – Bali menggambarkan suasana tiga jaman yang telah dilalui oleh Pulau Dewata ini. Dimulai dengan suasana “Bali Aga” atau yang lebih dikenal dengan “Bali Mula” tergambar kental pada dekorasi Kunyit Restaurant dan meeting rooms, ballroom dan keseluruhan kamar Deluxe. Setelah itu tamu akan disuguhkan dengan elegantnya nuansa “Hindu Dharma”, nuansa perpaduan ornamen tradisional Bali dan Hinduism dicerminkan kedalam Lobby tengah dari The ANVAYA Beach Resort – Bali dimana seluruh kamar Premiere, Deluxe Suite dan Premiere Suite berada. Di penghujung hotel, tamu akan disuguhkan oleh nuansa “Bali Modern” yang terlukiskan kedalam  interior dari Luxury Villa yang terdapat di The ANVAYA Beach Resort – Bali.