Musim Lavender di Hokkaido
Lavender telah lebih dari 50 tahun ditanam di Hokkaido. Ketika permintaan akan bunga lavender menurun pada era 1960-an dan 1970-an, para petani bunga di kawasan Furano kemudian mengubah fungsi ladang lavendernnya menjadi atraksi wisata.
Benar saja, kini setiap musim panas, turis berbondong-bondong untuk mengunjungi ladang lavender yang biasanya mulai bermekaran pada akhir Juni dan berada pada puncaknya pertengahan Juli hingga awal Agustus. Seiring dengan semakin terkenalnya ladang bunga di Furano, maka para petani setempat pun mulai menanam jenis bunga yang lain, seperti canola, poppy, bunga lupin, bunga matahari, salvia, dan kenikir. Dengan begitu, di luar musim lavender pun tetap banyak turis berdatangan ke Furano selama Juni hingga September.
Ladang-ladang Terbaik
Tempat terbaik untuk menikmati hamparan bunga lavender adalah di Farm Tomita, salah satu ladang lavender tertua di Jepang, yang dilatari oleh Pegunungan Tokachi. Lagipula, tidak dikenai biaya masuk ke sini, asalkan pengunjung mampir ke cafe dan toko suvenirnya untuk membeli aneka produk yang terbuat dari lavender, termasuk es krim rasa lavender. Di musim bunga lavender, ladang ini sangatlah ramai, sehingga pada 2008, Farm Tomita membuka ladang keduanya untuk umum bernama Lavender East yang berjarak empat kilometer dari ladang yang pertama. Seluas 14 hektar, Lavender East lebih luas dibandingkan Farm Tomita. Di Lavender East juga terdapat cafe, toko suvenir, dan observation deck, selain Lavender Bus untuk keliling ladang selama 15 menit.
Ladang lavender lainnya adalah Flower Land Kamifurano yang layout-nya mirip Tokita Farm karena berlatar Pegunungan Tokachi. Namun bedanya, di sini menawarkan pengunjung untuk naik kereta yang ditarik traktor dan pengalaman memanen bunga lavender, di mana untuk memotong batangnya dibutuhkan trik khusus. Flower Land Kamifurano berada tiga kilometer di atas bukit dari Stasiun Kamifurano, yang dapat diakses dengan naik taksi atau berjalan kaki selama 50 menit.
Karena sudah merupakan atraksi wisata terkemuka di Hokkaido, ladang-ladang lavender ini terhubung dengan layanan kereta Furano-Biei Norokko di Jalur JR Furano yang beroperasi setiap akhir pekan dari awal Juni hingga September akhir, dan setiap hari dari akhir Juni hingga pertengahan Agustus. Kereta ini berhenti di Stasiun Lavender-Batake, yang hanya lima menit berjalan kaki ke Farm Tomita. Jika ingin menjelajahi semua ladang lavender di Furano, karena jaraknya berjauhan, idealnya adalah menyewa mobil, walau di musim-musim sibuk tersedia sightseeing bus, seperti Furano Kururu Bus yang menghubungkan Stasiun Furano dan Farm Tomita tiga kali dalam sehari, namun hanya di pagi hari. Namun, bila ingin sekadar mengunjungi satu ladang lavender, direkomendasikan menuju Farm Tomita yang memang terhubung dengan banyak akses. Dari Farm Tomita, bila ingin ke Lavender East, dapat berjalan kaki selama kurang lebih satu jam karena tidak tersedia transportasi umum.