
Berburu Paket Liburan di World of Panorama
PT Panorama Tours Indonesia kembali mengadakan event akbar tahunan The World of Panorama – Travel Shiok!! Sebuah pameran tunggal travel yang akan diselengarakan di area Main Atrium Mal Plaza Senayan Jakarta pada 8 hingga 10 Mei 2015. Pameran tunggal travel yang diselenggarakan dua kali dalam satu tahun ini menghadirkan paket-paket serta promo menarik yang hanya tersedia selama event pameran ini.
Pameran diselenggarakan di waktu yang tepat untuk memenuhi kebutuhan perjalanan wisata di periode liburan sekolah dan juga hari raya. Mal Plaza Senayan dinilai sebagai lokasi tepat untuk mengadakan pameran dengan target optimis, yaitu dihadiri lebih dari 7.500 pengunjung.
“Menilik laporan kunjungan tahun lalu yang sebesar 6.000 pengunjung, kami optimis akan ada peningkatan pengunjung dan pendapatan sebesar 30 persen di pameran kali ini dibanding tahun lalu,” jelas Meity Monica Lukito, Managing Director Leisure Tour Management Panorama Tours.

Yongkie Januar – Vice President Product & Market Development Panorama Tours; Bambang Karsono Adi, Head of Cards & Merchant Business CIMB Niaga; Hellen Xu – Managing Director Travel Management Panorama Tours; Fenny Maria – Vice President FIT Business Development Panorama Tours
“Liburan itu jadi priceless jika dibandingkan dengan momen yang bisa didapat oleh keluarga dan kerabat saat berlibur. Dengan produk serta pelayanan berwisata yang tepat, maka berpergian bisa menjadi hal yang memberikan penyegaran dari rutinitas kita dan kami bisa katakan, setiap orang berhak atas liburan yang menyenangkan,” sambung Meity.
Destinasi Asia seperti Tiongkok dan Eropa masih diunggulkan dalam pameran kali ini. Selain juga akan ditawarkan produk berbeda di event kali ini seperti perjalanan ke Iceland, yang diyakini menjadi “Si Pencuri Perhatian”di event kali ini. Destinasi eksotis di utara laut Atlantik dengan jajaran gletser terbesar di Eropa, Blue Lagoon Geothermal yang merupakan pemandian air hangat dengan air berwarna toska dan padang es super luas serta gua es yang luar biasa menawan bisa menjadi ide berwisata yang Shiok!!
Tidak ketinggalan produk-produk domestik yang akan ditawarkan dalam pameran kali ini juga menarik. “Produk domestik juga sedang naik daun, dikarenakan mulai dibukanya konektivitas ke daerah-daerah baru serta dukungan promosi dari pemerintah. Dikarenakan produk domestik yang tak kalah cantik nan eksotis, kami optimis akan ada kenaikan juga di produk ini,” jelas Hellen Xu, Managing Director Travel Management Panorama Tours.
Hadir pula dalam pameran kali ini Tur EZ (PT Tur EZ Mandiri) sebagai brand Tur Operator teranyar yang dihadirkan guna menangkap pasar baru yaitu para smart traveler untuk mendapatkan tur terbaik sekaligus kebebasan dalam mengatur jadwal tur mereka. Tur EZ hadir tidak hanya menjual produk menarik, tapi juga produk yang fresh dan promo-promo yang Shiok!!-ing.
Menggandeng CIMB Niaga
Dalam kesempatan kali ini, The World of Panorama juga menggandeng PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) sebagai bank sponsor yang akan memberikan keutungan bagi para pemegang kartu kredit CIMB Niaga, khususnya pemegang Kartu Kredit CIMB Niaga AirAsia BIG.
Bambang Karsono Adi, Head of Cards & Merchant Business CIMB Niaga mengatakan, “Keikutsertaan kami sebagai sponsor dalam pameran ini bertujuan untuk menghadirkan kartu kredit CIMB Niaga kepada pecinta maupun industri traveling di Indonesia. Dengan produk dan layanan yang inovatif, CIMB Niaga memberikan kemudahan untuk bertransaksi perbankan bagi para nasabah yang akan maupun yang sedang melakukan traveling. Secara khusus kami juga ingin mengangkat kembali kartu co-brand kami dengan AirAsia, yaitu Kartu Kredit CIMB Niaga AirAsia BIG. Kartu ini dibuat khusus untuk para smart travelers dengan fitur-fitur dan benefit yang dirancang khusus agar dapat lebih menikmati lagi traveling dengan menggunakan pesawat dan berbagai layanan dari AirAsia.”
The World of Panorama kali ini menghadirkan program-program shiok!!seperti program dengan harga terbaik, Gurantee Departure dan seat. Ada juga pemberian diskon hingga 1.000 dolar Amerika per pasangan dan cash rewards hingga Rp. 500.000,-. Dengan bekerjasama dengan pihak CIMB Niaga untuk event kali ini, pihak kami juga memberikan tambahan diskon 100 dolar Amerika per orang untuk setiap transaksi yang menggunakan Kartu Kredit CIMB Niaga AirAsia BIG.
Untuk para travelers yang suka berpergian sendiri (FIT), ada juga promo bundling dengan Air Asia dengan mendapatkan promo diskon hingga 20 persen, promo individual Bangkok-Pattaya hanya dengan Rp. 3.999.000 all in, harga cruise 4D3N mulai dari 162++ dolar Amerika, Korea Free and Easy 4D3N hanya 635 dolar Amerika all in (termasuk tiket pesawat), tiket pesawat ke Singapore mulai dari 140 dolar Amerika all in, Hongkong mulai dari 363 dolar Amerika all in, dan Jepang mulai dari 530 dolar Amerika all in, tiket masuk Universal Studio Singapore dan SEA Aquarium (Twin Attractions) hanya dengan 80 dolar Singapura all in, tiket masuk Universal Studio Japan seharga 6.999 yen, paket menonton F1 (Formula One) hingga diskon 10 persen bagi pembelian produk premium. Bagi pemegang kartu kredit CIMB Niaga mendapatkan keuntungan lebih yaitu cicilan 0 persen, cashback dan juga special discount dan lucky dip.
Khusus bagi yang booking tiket pesawat AirAsia melalui www.panorama-tours.com selama periode pameran akan mendapakan diskon sebesar 20 persen dan tambahan diskon sebesar 5 persen bagi pemegang Kartu Kredit CIMB Niaga AirAsia BIG dan juga pastinya pilihan cicilan 0 persen dengan tenor tiga, enam dan 12 bulan. Untuk pembelian paket Sriwijaya Air akan mendapatkan 5 persen bagi rute one way dan 10 persen untuk rute return.