
Marina Bay Sands Hadirkan Atraksi Baru di SkyPark dan ArtScience Museum
Marina Bay Sands memperkenalkan berbagai pengalaman baru yang siap memanjakan wisatawan sepanjang tahun ini, mulai dari atraksi interaktif di SkyPark Observation Deck hingga pameran seni dan sains di ArtScience Museum. Tak hanya itu, resor terpadu ini juga semakin ramah bagi keluarga dengan kehadiran suite khusus untuk keluarga serta fasilitas anak-anak yang dirancang untuk memberikan kenyamanan lebih selama menginap.
Di ketinggian 57 lantai, SkyPark Observation Deck telah mengalami transformasi besar dengan menghadirkan Skyline Singapore: Stories from Above, sebuah pertunjukan interaktif yang mengangkat sejarah dan evolusi kawasan Marina Bay. Wisatawan dapat menikmati berbagai instalasi digital yang menampilkan perkembangan pesat Singapura, mulai dari pelabuhan bersejarah hingga menjadi salah satu ikon arsitektur modern.

Foto: Dok. Marina Bay Sands
Dinding LED raksasa menampilkan landmark terkenal serta lingkungan beragam di Singapura, sementara peta interaktif memungkinkan pengunjung menandai tempat asal mereka dan melihat konsep masa depan Marina Bay yang dikembangkan dengan kecerdasan buatan.
ArtScience Museum juga menghadirkan dua pameran unggulan yang akan debut di Asia mulai Maret 2025 dalam rangka musim bertema “Mind and Body: The Art and Science of Being Human”. Pameran pertama, “Mirror Mirror: Journey Into the Mind”, mengajak pengunjung mengeksplorasi proses kognitif dan cara kerja pikiran melalui instalasi multimedia interaktif yang dikembangkan bersama studio internasional Moment Factory.

Foto: Dok. Carla van de Puttelaar
Sementara itu, “Iris van Herpen: Sculpting the Senses” yang akan berlangsung dari 15 Maret hingga 10 Agustus 2025 merupakan pameran retrospektif pertama perancang busana asal Belanda ini di Asia. Menampilkan lebih dari 140 karya adibusana dan aksesori, pameran ini menghadirkan koleksi eksklusif yang dikombinasikan dengan spesimen sejarah alam serta karya seni kontemporer dari berbagai penjuru dunia. Pameran ini juga menampilkan elemen baru dari koleksi Museum Sejarah Nasional Lee Kong Chian, sekaligus mengeksplorasi teknik inovatif seperti pencetakan 3D dan pemotongan laser yang diterapkan dalam dunia mode.
Di sisi lain, ArtScience Museum juga memperkenalkan ArtScience Laboratory, sebuah pusat edukasi baru yang dirancang untuk mendorong kreativitas dan inovasi melalui pendekatan STEAM (Sains, Teknologi, Teknik, Seni, dan Matematika).

Foto: Dok. Marina Bay Sands
Melengkapi pengalaman baru di ArtScience Museum, pusat edukasi ArtScience Laboratory kini hadir sebagai ruang pembelajaran interaktif berbasis konsep STEAM (Sains, Teknologi, Teknik, Seni, dan Matematika). Pusat pembelajaran ini terdiri dari tiga zona, yaitu Launch Pad sebagai titik awal eksplorasi pengunjung, Media Lab dengan proyeksi setinggi 13 meter, serta Ripple Room yang menjadi ruang lokakarya dengan suasana lebih tenang dan terfokus.
Akomodasi Ramah Keluarga
Bagi wisatawan yang datang bersama keluarga, Marina Bay Sands telah menghadirkan Sands and Paiza Family Suites, yang resmi diluncurkan pada Februari. Suite ini dirancang khusus untuk keluarga dengan anak-anak, dilengkapi dengan kamar anak yang memiliki tempat tidur susun, Nintendo Switch, rak buku cerita, serta Adventure Packs bertema maskot singa kecil Marina Bay Sands, Rori. Ruang tamu utama juga dilengkapi dengan dapur kecil yang memiliki berbagai perlengkapan memasak, makanan bayi, serta perabotan ramah anak.

Foto: Dok. Marina Bay Sands
Untuk menunjang kenyamanan keluarga selama menginap, area eksklusif seperti The Play Den dan The Hideaway telah disiapkan. The Play Den menawarkan aktivitas seni dan kerajinan yang dibantu oleh staf khusus, sementara The Hideaway menghadirkan ruang bermain dengan berbagai pilihan video game. Selain itu, fasilitas The Pantry memungkinkan wisatawan mengakses mesin cuci, pengering, serta perlengkapan bayi seperti monitor bayi dan gendongan, yang dapat digunakan tanpa biaya tambahan.
Sebagai bagian dari pengalaman menginap, keluarga yang memilih family suite juga mendapatkan manfaat eksklusif di berbagai restoran ternama di Marina Bay Sands. Anak-anak akan disambut dengan set peralatan makan berwarna-warni di RISE, sekantung permen spesial dari Black Tap, serta buku aktivitas pilihan dari LAVO Italian Restaurant & Rooftop Bar.

Foto: Dok. Marina Bay Sands
Dengan berbagai pengalaman baru yang ditawarkan, Marina Bay Sands semakin memperkuat posisinya sebagai destinasi wisata utama di Singapura bagi wisatawan Indonesia yang mencari pengalaman unik, baik untuk eksplorasi budaya maupun liburan keluarga. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.marinabaysands.com.