TOP

Wajah Baru JW Marriott Kuala Lumpur

Berlokasi di sentra bisnis, belanja, dan hiburan, Bukit Bintang, JW Marriott Kuala Lumpur menandai babak baru dengan melakukan peluncuran ulang pada 5 Desember 2017, selepas proses perombakan sepanjang setahun terakhir. Dulunya dikenal sebagai The Happening Hotel, kini JW Marriott Kuala Lumpur melanjutkan perjalanan dalam melayani para tamu sesuai dengan karakteristik Marriott.

Setiap tamu yang memasuki JW Marriott Kuala Lumpur akan disambut dengan lobi yang terbuat dari marmer emperado berwarna abu-abu, serta lampu kristal dengan enam cincin yang berkilau sempurna. Kesan klasik juga mewah ingin diperkenalkan sedari menginjakkan kaki pertama kali di hotel ini. Kamar dan suite dirancang menggunakan bahan-bahan modern dengan krom yang dipoles, fasilitas yang trendi, teknologi yang ramah bagi tamu, serta ruang mandi yang proporsional.

JW Marriott Kuala Lumpur juga menambahkan sembilan kamar Cabana Poolside baru di Level 6. Satu lagi keunikan properti ini, terletak di JW Executive Lounge di Level 3 yang menyediakan layanan eksekutif dan presentasi kuliner sepanjang hari, sangat ideal bagi tamu yang menginginkan ruang nyaman untuk membaca, mengadakan pertemuan yang bersifat pribadi. Para tamu juga akan diberi kenyamanan dengan kehadiran pool bar, di mana bisa dijangkau begitu mudah dari kamar.

Memanfaatkan lokasi yang strategis, properti ini juga memiliki 20 pilihan ruang pertemuan yang sifatnya fleksibel untuk berbagai aktivitas. Di bagian perawatan, Starhill Spa Village menjadi pilihan terbaik bagi mereka yang membutuhkan relaksasi sejenak selepas beaktivitas seharian. Fasilitas spa di sini juga mencakup penggunaan peralatan Technogym di pusat kebugaran, ruang uap, sauna, dan kolam renang. JW Marriott Kuala Lumpur boleh berbangga hati dengan memiliki Restoran Shanghai, yang merupakan satu-satunya restoran hotel dengan tema Shanghai di Kuala Lumpur yang dikelola oleh chef Wong Wing Yeuk, yang menawarkan pilihan lebih dari 100 hidangan.